Bahan Finishing Yang Aman Untuk Furniture Anak

Anak adalah aset masa depan bangsa. Sudah seharusnya kita menjaga dan mendidik anak agar mempunyai kepribadian baik. Bukan hanya memberikan perlindungan dari luar tapi juga memberikan perlindungan dari dalam. Termasuk untuk mainan ataupun furniture yang digunakan.

Bahan Finishing Yang Aman Untuk Furniture AnakUntuk memberikan perlindungan untuk anak, sebaiknya kita memilih furniture yang aman untuk anak. Yang tidak mengandung kandungan berbahaya baik didalam bahan furniture ataupun cat untuk finishing. Jika Anda memilih furniture berbahan kayu, Anda harus memperhatikan kayu jenis apa yang digunakan dan cat finishing apa yang dipakai untuk membuat furniture itu menarik.

Baca Juga : Finishing Biovarnish Lapis Cat Kayu Paling Aman untuk Box Bayi

Mengenal Jenis dan Bahan Finishing yang Aman Untuk Furniture Anak

Finishing furniture ada 2 jenis yaitu finishing natural transparan dan finishing warna solid. Warna natural transparan adalah finishing yang masih memperlihatkan serat kayu alaminya. Warna untuk natural trasnparantini beragam namun tidak akan menutup serat dari kayunya. Warna solid, adalah cat finishing yang menutup sempurna serat kayu.

Bahan Finishing Yang Aman Untuk Furniture AnakUntuk furniture anak biasanya yang dipilih adalah warna solid dengan warna yang cerah dan menarik perhatian si anak. Cat finishing solid untuk furniture anak biasanya menggunakan seri duco. Jika Anda masih bingung dengan merk cat duco yang akan digunakan untuk furniture anak Anda, kami akan beri pilihan cat terbaik untuk furniture anak Anda, yaitu cat merk Bioduco.

Baca Juga : cara finishing furniture dari kayu palet yang benar

Apa itu cat merk Bioduco?

Cat ini merupakan produk cat duco dengan bahan waterbased acrylic pigmented. Cat ini bisa digunakan untuk segal jenis kayu dan juga bisa untuk keprluan indoor maupun outdoor. Seperti namanya waterbased acrylic pigmente, cat ini berbahan dasar air yang pastinya aman dan ramah lingkungan jika digunakan untuk furniture Anda. Secara fungsi cat ini mampu bertahan dalam segala cuaca, tidak berbau, bisa diaplikasikan untuk semua jenis kayu dan warna yang awet hingga 3tahun.

Cara Membuat Furniture Untuk Anak Yang Ramah Lingkungan

Finishing untuk furniture anak bisa kita lakukan sendiri dirumah untuk memastikan bahan-bahan yang dipakai untuk furniture anak kita aman dan ramah lingkungan. Agar tidak membahayakan kesehatan utnuk anak Anda jika dipakai untuk jangkau panjang. Langkah-langkahnya :

  1. Siapkan Wood Putty. Campurkan bahan dengan sedikit air lalu oleskan menggunakan kain bal atau pisau palet ke kayu secara merata. Keringkan sekitar 20menit lalu amplas menggunakan amplas 340 sampai halus.
  2. Bahan Finishing Yang Aman Untuk Furniture AnakSetelah halus, sekarang menggunakan Primer Coat. Campurkan bahan dengan air dengan perbandingan 4bahan : 1air. Kuaskan menggunakan kuas spons secara merata lalu keringkan selama 60 menit. Setelah kering amplas menggunakan amplas 400 sampai halus.
  3. Selanjutnya siapkan Biocudo. Campurkan bahan dengan perbandingan 2 bahan : 1 air. Kuaskan menggunkan kuas spons ke kayu yang sudah halus. Tunggu kering sekitar 60 menit lalu dimaplas ambang menggunakan amplas 400.
  4. Untuk hasil akhir bisa menggunakan Top Coat dicampur dengan perbandingan 2 bahan : 1 air. Kuaskan secara merata lalu keringkan semalam
  5. Setelah dikeringkan semalam, furniture yang aman dan ramah lingkungan sudah bisa Anda miliki dan siap digunakan untuk anak Anda.

Untuk cara pengolesan menggunakan kuas spons sebaiknya dilakukan searah. Agar hasilnya terlihat lebih menarik. Bioduco ini mempunyai varian warna. Untuk mendapatkan hasil terbaik sebaiknya Anda melakukan langkah-langkah tersebut mulai dari Wood Putty sampai top coat. Dan untuk hasil akhir agar furniture anak terjaga dari kelembaban bisa Anda tambahkan silica gel natural yang berguna sebagai penyerap kelembaban yang bisa menimbulkan jamur pada furniture anak Anda. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *